Ketokohan Pejuang Herman Yoseph Fernandez: Menghidupkan Semangat Nasionalisme dari Timur

Kontributor : SN Editor: Redaksi
IMG 20241115 WA0041

SN – Kupang, Nusa Tenggara Timur – Sosok Herman Yoseph Fernandez, pejuang asal Flores Timur, kembali menjadi sorotan dalam upaya menghidupkan semangat nasionalisme dari wilayah Timur Indonesia.

Dalam Seminar Nasional bertajuk “Ketokohan Herman Yoseph Fernandez: Cahaya dari Timur untuk Indonesia,” tokoh ini dipuji sebagai simbol keteguhan dan dedikasi yang luar biasa dalam mempertahankan kemerdekaan dan kedaulatan bangsa.mutiara

Advertisement
WhatsApp Image 2024 09 26 at 19.10.59
Scroll kebawah untuk lihat konten

Drs. Doris Alexander Rihi, M.Si., Kepala Biro Pemerintahan Setda NTT, yang mewakili Penjabat Gubernur NTT dalam acara ini, menyatakan bahwa perjuangan Herman Yoseph Fernandez adalah warisan berharga bagi generasi penerus.

“Herman Yoseph Fernandez bukan hanya seorang pejuang dari NTT, tetapi inspirasi yang menghidupkan kembali semangat nasionalisme kita,” kata Doris dalam pidatonya.

Dikenal sebagai seorang Tentara Pelajar yang gigih berjuang melawan penjajahan, Herman Yoseph Fernandez terlibat langsung dalam perjuangan mempertahankan kemerdekaan, bahkan hingga di wilayah Yogyakarta dan Kebumen. Keberanian dan pengabdiannya menjadikannya sosok yang dihormati di berbagai wilayah Indonesia, tidak hanya di NTT.

Ketokohannya sebagai pejuang sejati dianggap mampu menginspirasi seluruh bangsa. “Kita harus bangga karena dari Timur Indonesia muncul sosok seperti Herman Yoseph Fernandez, yang menunjukkan bahwa semangat kepahlawanan hadir dari setiap penjuru negeri,” ungkap Doris.

Acara seminar ini juga dihadiri oleh keluarga besar Herman Yoseph Fernandez, masyarakat, dan pemerintah daerah yang terus berupaya mengajukan beliau sebagai Pahlawan Nasional. Pemerintah NTT menyatakan dukungan penuh agar ketokohan Fernandez diakui secara resmi oleh negara.

Menurut Doris Rihi, pengakuan ini akan menjadi kebanggaan besar bagi NTT dan memberi teladan bagi generasi muda untuk mencintai serta mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Baca Juga :  Inovasi Milenial: Barisan Mas Gibran (BMG) Usulkan 12 Nama Calon Menteri Prabowo-Gibran

Dukungan ini bukan tanpa alasan, mengingat pasal 1 ayat 4 Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2009 menyebutkan bahwa gelar Pahlawan Nasional diberikan kepada seseorang yang telah menunjukkan tindakan kepahlawanan, memiliki karya yang luar biasa, dan memberikan dampak besar bagi pembangunan bangsa.

Ketokohan Herman Yoseph Fernandez tidak hanya akan menjadi inspirasi bagi masyarakat NTT, tetapi juga bagi seluruh bangsa Indonesia. Sebagai bagian dari upaya mempertahankan nilai-nilai perjuangan nasional, seminar ini diharapkan dapat menggugah semangat nasionalisme di hati para generasi muda.

“Kita berharap perjuangan Herman Yoseph Fernandez akan menjadi kebanggaan abadi yang menginspirasi bangsa untuk terus bersatu dan menjaga keutuhan NKRI,” ujar Doris Rihi menutup pidatonya.

Dengan adanya seminar ini, masyarakat NTT semakin berharap bahwa pengajuan Herman Yoseph Fernandez sebagai Pahlawan Nasional segera terwujud. Perjuangan Fernandez yang gigih serta dedikasinya bagi bangsa menjadikannya sebagai “Cahaya dari Timur” yang menghidupkan semangat nasionalisme bagi Indonesia.

 

 

  • Bagikan